Last Updated on December 8, 2020 by Gangsa Usada
Quotes merupakan sebuah kata-kata pendek yang biasanya berisikan pendapat, gagasan seseorang dan ide. Nahh untuk kamu yang suka dengan hal demikian karena mungkin quotes tersebut inspiratif maka untuk pembuatanya kamu harus menggunakan aplikasi pembuat quotes, berikut aplikasi pembuat quotes tumblr.
Kalau menurut kamu membuat sebuah qoutes adalah hal yang rumit maka kamu salah karena hal tersebut bisa kamu lakukan dengan hanya menggunakan aplikasi saja.
Nahh dengan bantuan aplikasi pembuat quotes di android berikut ini quotes yang kamu buat akan lebih inspiratif, menarik dan unik.
Baca juga: 7 Aplikasi Kamera Bokeh Terbaik Mirip Kamera DSLR
Untuk daftar aplikasinya berikut panduanhp berikan rekomnedasi aplikasi pembuat quotes terbaik:
5 Aplikasi Pembuat Quotes Tumblr
1. Phonto
Untuk aplikasi pembuat quotes tumblr yang pertama adalah bernama phonto. Pada aplikasi ini kamu bisa menggunakan sekitar 200 font yang bisa kamu pakai secara gratis.
Walaupun aplikasi ini terbilang cukup sederhana tetapi aplikasi phonto memberikan kamu backgroud-backgroud yang keren bila dibandingkan aplikasi lainya.
Nahh jika kamu tidak menemukan font yang dicari kamu bisa menambahkan font yang diinginkan tetapi perlu dingat bahwa format font yang bisa digunakan adalah berformat ttf dan otf.
Kelebihan lain dari aplikasi ini adalah tidak adanya watermark yang menggangu seakan kamu tidak profesional karena menggunakan aplikasi gratisan.
2. YourQuote
Aplikasi pembuat quotes terbaik berikutnya adalah bernama YourQuote. Nahh jika kamu sedang mencari aplikasi pembuat quotes bebas iklan maka kamu bisa menggunakan aplikasi yang satu ini.
Kelebihan dari aplikasi ini adalah kamu tidak hanya bisa membuat quotes dalam bentuk gambar melainkan bisa dalam bentuk video.dan audio lengkap bukan ?.
3. Quotes Creator
Untuk aplikasi pembuat quotes tumblr berikutnya adalah bernama Quotes Creator . Aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk membuat quotes kata-kata bijak dan inspiratif. Tak hanya itu aplikasi ini juga menyediakan backgroud yang akan membuat quotes kamu makin keren.
Untuk dari segi tampilan aplikasi ini memang tergolong sederhana dan mudah dipahami, jadi kamu tidak perlu bingung jika kamu adalah pemula.
4. Picture Quotes and Creator
Picture Quotes and Creator adalah salah satu juga aplikasi pembuat quotes tumblr terbaik yang bisa kamu dapatkan secara gratis di Google Play.
Dikembangkan oleh Manchester Apps aplikasi ini telah diunduh oleh lebih dari 1 jt orang maka tak heran jika aplikasi ini wajib kamu coba.
Dengan desain yang elegan dan dengan ukuran aplikasi yang tidak terlalu besar yakni hanya sekitar 22MB kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk menghasilkan quotes yang menarik dan menginspirasi.
5. Geulgram
Untuk aplikasi pembuat quotes tumblr yang terakhir adalah bernama Geulgram. Dari deretan aplikasi diatas tadi mungkin aplikasi Geulgram bisa jadi pilihan kamu yang ingin membuat quotes yang keren dan menarik. Aplikasi Geulgram ini memberikan kamu template background yang cukup banyak yang bisa kamu gunakan.
Aplikasi ini dikembangkan oleh Withwho dan sudah diunduh oleh lebih dari 1 jt orang untuk ukuran dari aplikasi pembuat quotes terbaik ini juga tidak terlalu besar hanya sekirat 28MB.
Demikian 5 rekomendasi daftar aplikasi pembuat quotes tumblr yang bisa kamu coba. Nahh dengan menggunakan bantuan aplikasi tersebut kamu tidak perlu lagi kesulitan saat akan membuat quotes dan dengan bantuan aplikasi pembuat quotes android terbaik diatas bisa membuat quotes kamu semakin hidup dan penuh inspirasi. Semoga bermanfaat.