Last Updated on August 4, 2020 by Gangsa Usada
Paket internet saat ini memang merupakan sudah dibilang kebutuhan dan merupakan sebuah aspek yang cukup penting dalam kehidupan. Terlebih pada bagian kebutuhan internet dan komunikasi. Kalau kamu merupakan pengguna kartu smartfren terdapat jenis pilhan paket internet yang menarik dan murah. Tetapi tidak semua orang tidak ingin memakai paket kuota yang itu saja, lantas bagaimana cara berhenti paket smartfren ? berikut panduanhp berikan ulasanya.
Alasan mengapa orang tak ingin melanjutkan paketnya memang cukup beragam mulai dari tidak ada uang sampai ingin berganti paket. Penghentian paket memang bukan tanpa alasan, karena bila paket internet sudah akan habis maka biasanya akan memperpanjang secara otomatis ( tidak semuanya).
Hal tersebut memang sangat merugikan karena dapat menyedot pulsa guna memperpanjang masa aktif. Verikut ini panduanhp berikan cara menonaktifkan paket internet smartfren.
Daftar Isi
Cara Berhenti Paket Smartfren dengan Aplikasi
Jika kamu pengguna kartu smartfren maka kamu wajib menginstall yang namanya aplikasi MySmartfren. Aplikasi ini bisa didapatkan dengan mendownload secara gratis di Play Store, Apps Store.
Dengan menggunakan aplikasi ini kamu bisa mengecek sisa kuota,berhenti kuota paket dan melihat nomor serta membeli paket.
Apabila kamu ingin menghentikan layanan paket internet smartfren coba ikuti langkah berikut:
- Pertama yakni install terlebih dahulu aplikasi MySmartfren
- Kemudian buka aplikasi tersebut
- Jika belum memiliki akun maka lakukan proses pendaftaran terlebih dahulu dengan menggunakan nomor smartfren.
- Setelah melakukan pendaftaran kamu akan diarahkan ke menu utama aplikasi, disitu juga kamu bisa melihat paket yang sedang aktif.
- Untuk berhenti ketuk/tekan yang terdapat informasi paket guna melihat detailnya.
- Lalu tekan atau pilih opsi berhenti/ Deactivate, maka secara otomatis kamu akan berhenti paketnya.
Cara Berhenti Paket Smartfren Lewat SMS
Untuk cara berikutnya yang paling umum adalah dengan melalui SMS, agak berbeda dengan yang sebelumnya jika melalui SMS maka ada terdapat beberapa cara berhenti paketnya.
Bedanya ada di bagian format SMS dengan kata lain jika kamu sedang menggunakan paket smartfren volume cara berhentinya ada caranya sendiri dan jika kamu bukan menggunakan paket volume maka format SMS beda lagi.
Berikut panduanhp berikan beberapa langkahnya:
Cara Berhenti Smartfren Connex Volume Based
Paket Connex Volume Based ini merupakan paket internet yang menawarkan paket internet smartfren berdasarkan volume data. Untuk berhenti layanan paket internet ini berikut format smsnya.
- Pertama buka aplikasi SMS di ponselmu
- Lalu kamu ketik connex (spasi) off
- Kemudian kirim SMS ke 123
Tunggulah konfirmasi SMS balasan bahwa kamu telah berhenti paket tersebut.
Cara Berhenti Paket Smartfren Social Media Smart Plan
Dilihat dari namanya paket ini dikhususkan untuk kamu pengguna media sosial yang ingin tetap update tanpa khawatir kehabisan kuota. Paket ini menyasar para kalangan milenial yang gemar memakai media sosial seperti Fcebook, Instagram,WhatsApp dan Twitter.
Untuk menghentikan paket tersebut kamu bisa ikuti langkah berikut:
- Seperti biasa buka aplikasi SMS
- Pada kolom pesan ketik format SC (spasi) off
- Kirim SMS ke 123
Terakhir tunggu konfirmasi balasanya.
Cara Berhenti Langganan Paket Smart Plan Smartfren
Paket Smart Plan merupakan paket internet yang paling banyak digunakan oleh para penggunanya. Karena paket ini mendukung jaringan 4G dengan kuota yang cukup banyak dan ramah dikantong.
Bila kamu menggunakan paket ini berikut cara menonaktifkannya:
- Buka aplikasi SMS di ponselmu
- Lalu pada kolom pesan tulis format pesan SMARTPLAN (spasi) Off
- Kirimkan pesan ke 123
Cara Berhenti Paket Internet Video Data Plan
Sama seperti namanya paket ini memang dikhususkan untuk para pecinta video seperti film. Untuk menggunakan paket ini kamu bisa mendownload aplikasi-aplikasi film di Playstore atau bisa juga Apps store.
Berikut cara memberhentikan paket tersebut:
- Buka aplikasi SMS
- Ketikan format VDP (spasi) off di kolom pesan
- Kirim ke 123
Tunggu SMS balasan konfirmasi.
Demikian cara berhenti paket smartfren dengan menggunakan cara diatas kamu bisa berhenti paket dan tanpa khawatir pulsa kamu tersedot tanpa sepengetahuan.
Nahh kamu bisa pilih mana cara yang termudah, kalau saya lebih suka dengan menggunakan aplikasi karena lebih simple.
Semoga bermanfaat.
5 thoughts on “Cara Berhenti Paket Smartfren Agar Tidak Perpanjang dan Menyedot Pulsa”