Last Updated on September 18, 2022 by Gangsa Usada
Cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp sebenarnya sih mudah saja yaa dan whatsapp sendiri juga sudah memberi tanda tandanya ketika ada seorang pengguna ganti nomor whatsapp. Namun meski begitu masih banyak pengguna wa yang belum tahu bagaimana cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp tersebut sehingga ingin tahu gimana sih caranya.
Setiap pengguna whatsapp bisa ganti nomor kapan saja sehingga baik kamu pengguna baru ataupun pengguna lama semuanya sama tetap bisa ganti.
Biasanya mengganti nomor itu terdapat beberapa alasan mulai dari masalah kartu atau nomor hp sampai hanya sekedar ganti saja karena mungkin nomor sebelumnya ada hal yang tidak diinginkan.
Tentu alasan alasan tersebut nih yaa kamu yang tahu mengapa ingin ganti nomor wa, namun apapun alasan dibawah ini kami berikan beberapa ciri ciri untuk mengetahui orang ganti nomor whatsapp.
Sederhananya ketika ada pengguna yang ganti nomor whatsapp maka tentu ketika di chat hanya menunjukan centang satu saja atau tidak terkirim.
Namun perlu kamu perhatikan bahwa tidak semua pengguna yang ganti nomor di chat centang satu pengguna yang mematikan data seluler juga centang satu.
Oleh karena itu terdapat tanda atau ciri ciri yang spesifik untuk mengetahui orang tersebut ganti nomor whatsapp atau tidak sehingga kamu bisa memastikanya.
Daftar Isi
Cara Mengetahui Orang Ganti Nomor WhatsApp
Nah bagi kamu yang sedang mencari tahu bagaimana cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp berikut ini kami berikan ciri ciri yang bisa kamu pastikan sehingga tidak salah.
1. Cek Melalui Riwayat Aktif
Yang pertama cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp adalah kamu bisa mengecek melalui riwayat kapan terakhir kali dia aktif, cara ini cukup efektif.
Jika kamu melihat melalui kapan terakhir dia aktif dan melihat bahwa dia aktif sudah lama misalnya satu bulan yang lalu kemungkinan memang dia sudah ganti nomor whatsapp.
Untuk memastikan silahkan chat saja, jika hanya centang satu dan setelah menunggu beberapa hari tetap saja maka itu sudah pasti dia sudah ganti nomor.
Selain melihat riwayat kapan aktif kamu juga bisa mengetahuinya melalui tanda dia online atau tidak, terkadang beberapa pengguna memilih untuk mematikan tanda terakhir dilihat.
Ketika kamu buka dan ternyata ko ada tanda online berarti memang dia masih on namun jika tidak dan untuk memastikanya lagi chat seperti yang saya jelaskan tadi.
Baca juga: Kenapa WhatsApp Tidak Bisa Kirim Audio Musik ? Begini Solusi dan Penjelasanya
2. Melalui Tanda Dibagian Atas Kolom Chat
Berikutnya cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp adalah kamu bisa melihat tanda dibagian atas kolom chat, nah pada beberapa pengguna yang mengganti nomor terrdapat tandanya.
Jadi untuk pengguna yang mengganti nomor namun dia menggantinya melalui whatsapp langsung tidak memasang wa yang baru maka itu terdapat tanda.
Dibagian atas kolom chat ada notif yang memberitahu bahwa kontak tersebut telah ganti nomor, dan kamu bisa ketuk notif tersebut dan otomatis akan sudah menjadi kontaknya karena sebelumnya kamu adalah kontaknya dia.
Namun jika pengguna tersebut hanya langsung ganti nomor dan menghapus wa yang lama maka notif ini tidak akan ada yang ada hanya tanda riwayat aktif menunjukan kapan terakhir dilihat seperti yang saya jelaskan nomor 1.
Tipe pengguna ada yang mengganti nomor langsung dari whatsapp dan ada pengguna yang mengganti begitu saja dengan menghapus wa lama, nah tentu tipe yang seperti ini ingin mendapatkan kontak yang baru sehingga notifnya tidak ada.
Baca juga: Cara Membuat Nama Kecil Di WhatsApp Begini Tutorialnya Mudah Banget
3. Lihat Melalui Tanda Grup WhatsApp
Selanjutnya cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp adalah kamu bisa melihat tanda melalui grup whatsapp yang tersedia, jika pengguna yang dimaksud ada dalamsatu grup whatsapp maka tentu ada tandanya.
Jadi ketika pengguna lain yang kamu maksud dan satu grup di wa maka ketika dia ganti nomor di grup akan ada notif yang memberi tahu bahwa nomor yang dimaksud telah mengganti nomornya.
Tanda lainya juga bahwa ketika dia hanya mengganti nomor langsung tidak melalui whatsapp karena mungkin nomor sebelumnya hilang kartunya maka di grup menujukan dia telah keluar meski sebenarnya dia tidak keluar sendiri melainkan otomatis karena sudah tidak aktif.
Jadi jika anda mengetahui anggota grup yang keluar dan ketika kamu chat tidak aktif itu tandanya dia sudah ganti nomor hp mudah bukan ?
Nah dari beberapa metode diatas untuk metode yang paling ampuh adalah melalui notifikasi grup whatsapp, jadi jika ada kontak kamu yang ganti nomor dan dia satu grup wa dengan kamu maka pasti ada notifikasinya.
Baca juga: Screenshot Vc WhatsApp Begini Cara Melakukanya di Android dan iPhone
Ganti no WA Apakah orang lain tahu?
Jika kamu ingin ganti nomor wa namun bingung apakah pengguna lain tahu atau tidak, itu tergantung kamu gantinya bagaimana.
Nah bila kamu ganti nomor wa dan stau grup dengan pengguna lain tentu pengguna lain di grup tersebut akan tahu bahwa kamu telah ganti nomor.
Selain itu pada tanda online juga pengguna lain bisa tahu kapan kamu aktif sehingga jika sudah ganti nomor dan tidak online serta dichat juga tidak bales hanya centang satu tentu pengguna akan tahu.
Intinya sih ganti nomor wa itu tentu pengguna lain akan tahu dan dia pasti mengeceknya, melalui tanda tanda yang saya berikan diatas.
Baca juga: Cara Mendapatkan Nomor WhatsApp Di Sekitar Kita Praktis dan Mudah
Apa yang terjadi jika kita mengganti nomor WA?
Yang terjadi ketika kamu mengganti nomor wa adalah ada beberapa kemungkinan tergantung dari kamu gantinya bagaimana, jika ganti melalui whatsapp menggunakan fitur ganti nomor maka kontak kamu masih ada dan masih tersimpan.
Namun jika ganti nomor lalu memasang wa baru maka tentu kolom chat akan kosong karena kamu menggantinya dengan yang benar benar baru semuanya tidak melalui fitur wa.
Demikianlah informasi tentang cara mengetahui orang ganti nomor whatsapp yang bisa kamu lakukan, semoga informasi diatas bisa bermanfaat untuk kamu semuanya terima kasih.