Spesifikasi dan Harga Realme Narzo 20 serta Realme Narzo 20 Pro Lengkap

Last Updated on November 12, 2020 by Gangsa Usada

Halo sobat hpkers..pada beberapa hai lalu realme resmi merilis smartphone terbarunya bernama Narzo 20 dan juga Narzo 20 Pro.

spesifikasi dan harga realme narzo 20 dan realme narzo 20 pro

Saat berbicara dalam sebuah acara pihak realme mengatakan bahwa realme narzo ditunjukan terutama untuk kalangan anak muda.

Smartphone keduanya merupakan sebuah smartphone yang bisa dibilang sangat cocok untuk gaming karena memiliki RAM yang cukup tinggi dan performa yang bukan kelang-kaleng sob. Penasaran ? yuk simak berikut spesifikasi Realme Narzo 20 dan juga Narzo 20 Pro.

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Realme 7,Realme 7i dan Realme 7Pro Lengkap

Spesifikasi dan Harga Realme Narzo 20 dan Realme Narzo 20 Pro

Realme Narzo 20

Realme Narzo 20 hadir dengan layar 6,5 inch dengan resolusi 1080 x 2400 piksel, rasio 20:9 dengan proteksi layar Gorilla Glass 3. Pada sektor dapur pacu Realme Narzo 20 dilengkapi dengan prosesor MediaTek Helio G85 dan dilengkapi dengan dukungan RAM 4 GB.

Tak lupa juga pada bagian penyimpanan dilengkapi dengan memori internal 64GB, jika dirasa belum cukup tersedia slot microSD dengan kapasitas sampai 256GB.

Pada sektor kamera Realme Narzo 20 dilengkapi 3 kamera pada bagian belakang,untuk kamera utama 48MP bersanding dengan 8MP ultra wide dan 2MP kamera macro, pada kamera depan terdapat kamera utama 8MP.

Pada bagian kapasitas baterai Realme Narzo 20 dibekali baterai dengan kapasitas 6.000 mAh. Tak ketinggalan juga dilengkapi dengan fitur super fast charging atau pengisian cepat dan tak hanya itu Realme Narzo juga terdapat fitur Power Saving Mode. Untuk varian warna terdapat warna Victory Blue & Glory Silver.

Realme Narzo 20 Pro

Berbeda dengan spesifikasi Realme Narzo 20, Realme Narzo 20 Pro dilengkapi spesifikasi yang lebih tinggi jika dibandingan dengan adiknya.

Pada sektor layar Realme Narzo 20 Pro dilengkapi dengan layar resolusi Full HD+ LCD screen dengan refresh rate sekitar 90Hz denga proteksi Corning Gorilla Glass 3+.

Pada sektor dapur pacu Realme Narzo 20 Pro dibekali prosesor Helio G95 hal ini berbeda dengan adiknya yang dilengkapi prosesor Helio G85.

Tak hanya itu saja Realme Narzo 20 Pro juga didukung RAM LPDDR4X 8GB dengan memori internal kapasitas 128 GB, Jika masih belum cukup terdapat slot microSD dengan kapasitas sampai 256GB.

Pada sektor kamera Realme Narzo 20 Pro dilengkapi dengan empat kamera belakang dengan kamera utama 48MP, 8MP ultra wide, 2MP untuk kamera B&W portrait dan 2MP lagi untuk sensor makro.

Untuk kamera depan dilengkapi dengan kamera utama 16 MP dengan sensor Sony IMX471. Untuk warna terdapat dua warna yakni Victory Blue dan GlorySilver.

Pada bagian daya Realme Narzo 20 Pro dibekali baterai kapasitas 4.500 mAh dilengkapi juga fitur fast charging yang diklaim mampu mengisi penuh hanya dalam waktu 38 menit.

Harga Realme Narzo 20 dan Narzo 20 Pro

Untuk harga Realme Narzo 20 dibanderol dengan harga Rp3.399.000, Sedangkan untuk Realme Narzo 20 Pro dibanderol dengan harga Rp2.199.000.

Demikian harga dan spesifikasi Realme Narzo 20 dan Narzo 20 Pro, terus ikuti berita terbaru seputar smartphone hanya di panduanhp semoga bermanfaat.

Bagikan di

Leave a Comment